Hari ini Senin (16/3/2020), telah dilaksanakan kegiatan rutin yang selalu diadakan di Balai Desa Satra sebulan sekali yaitu POSYANDU balita. Dalam kegiatan ini dilaksanakan pemerikasaan kesehatan, penimbangan berat dan tinggi badan.
Balita sangat semangat datang ke posyandu dan bermain dengan ceria, karena memang sudah disiapkan mainan anak-anak secara khusus untuk anak-anak yang hadir dalam kegiatan ini. Tersedia mainan edukatif yang dapat merangsang kecerdasan mereka. Kegiatan bermain sangat dibutuhkan oleh balita sebab dengan bermain mereka sekaligus dapat belajar, seperti mengenal bentuk, mengenal angka dan juga warna. Pola bermain sambil belajar inilah yang diterapkan dalam posyandu balita selain mereka mendapat pemeriksaan kesehatan rutin dan penimbangan berat badan.